latest Post

DIY - TIPS MERAWAT DAN MEMBERSIHKAN REM CAKRAM SENDIRI

Salah satu perangkat vital bagi kendaraan baik itu motor atau pun mobil adalah berfungsinya alat rem dengan baik. 

Kadang sebagai pengemudi, kita melupakan untuk melakukan perawatan rutin pada perangkat sistem rem kendaraan. Bagaimana jadinya apa bila perangkat pengereman atau penghenti laju kendaraan tidak berjalan sebagaimana mestinya (tidak normal)? Bisa dibayangkan terjadinya kecelakaan, sesuatu hal yang sangat tidak diinginkan bagi siapapun yang sedang berkendara apabila kurang perawatan. 

Nah, di sini penulis ingin berbagi pengalaman tentang cara merawat dan membersihkan rem cakram khususnya untuk sepeda motor.

Diawali pada saat penulis membeli sepeda motor tahun lama honda impressa. Setelah beberapa minggu penulis mulai mengalami kesulitan untuk melakukan pengereman rem cakram roda depan. Untuk motor tahun lawas memang awalnya tidak menggunakan sistem rem cakram tetapi aslinya menggunakan sistem rem tromol. Beruntung penulis mendapatkan motor yang sudah dipasangi sistem rem cakram oleh pemilik sebelumnya. 

Saat itu timbul niatan untuk pergi ke bengkel untuk memeriksa kondisi pengereman, di lain sisi penulis belum memiliki cadangan dana untuk membayar ongkos bengkel. Timbul lah rasa kesal, padahal motor diperlukan untuk alat transportasi tetapi malah ngadat, walopun sebenernya rem belakang masih berfungsi dengan baik, tetapi penulis memilih untuk tidak berkendara dengan rem cakram depan yang tidak berfungsi. 

Pada saat itu timbul keinginan untuk memperbaiki sendiri sistem rem cakram depan. Hampir saja lupa, bahwa di jaman secanggih ini, tentunya sangat banyak informasi yang bisa kita dapatkan melalui internet, maka penulis cari di mbah google, ternyata sepertinya kelihatan gampang, tetapi bagi orang awan seperti penulis yang tidak pernah bongkar motor ya agak sedikit susah. berhubung esok minggu, sabtu sore ini mulai gencar browsing dan dapatlah sedikit informasi tentang cara memperbaikinya.

Keesokan minggunya, pagi hari penulis langsung beraksi dengan modal nekat. Saya bongkar semua, sekalian tau part-partnya. Rem cakram ini aslinya kepunyaan honda supra. 

Adapun cara yang penulis lakukan adalah sebagai berikut:
1. Siapkan kunci baut 10, kunci L buat kaliper, minyak rem pengganti dan sedikit gemuk untuk melumasi.

2. Bongkar master rem, dengan cara membuka baut pengunci tabung minyak rem yang ada di stang atas.

3. Buka baut pembuangan minyak rem atau mur baut untuk menyetel rem cakram. Tampung semua minyak rem yang keluar dengan menggunakan suatu wadah. Ketika saya cek minyak rem yang telah keluar semuanya, sempat bingung saya karena minyak rem sudah seperti air karena encer dan tidak kental lagi sedangkan warnanya sudah berubah menjadi hitam. Terbesit mungkin karet penutup master rem bocor dan air masuk pada saat hujan atau tersiram air pada saat dicuci.

4. Lepas baut pengencang master rem atas dan turunkan untuk dibersihkan.

5. Buka 2 buah baut penahan kaliper rem / kepala babinya dengan kunci L. Hati-hati pada terhadap piston remnya pada saat membukanya.

6. Huff, terlihat sudah banyak kerak menumpuk dan debu pasir yang menyempil di kaliper rem nya.

7. Lepaskan kampas rem cakram, kemudian lepaskan per penahan kampas rem. Kumpulkan part yang sudah dilepaskan satu persatu pada suatu wadah agar tidak tercecer.

8. Siapkan air sabun untuk membersihkan kotoran dengan menggunakan sikat gigi halus. Menurut info sebaiknya tidak menggunakan sikat kawat atau amplas untuk membersihkan dimana bisa merusak dan menggores piston rem. Dan pastikan juga untuk berhati-hati jangan sampai piston rem keluar dari kaliper, karena nantinya akan kesulitan untuk memasukkannya kembali ke kaliper.

9. Kemudian dikeringkan. Sekilas karet tersebut tampak dalam kondisi yang baik namun setelah dicek ternyata ada 1 seal karet dan 1 buah karet lainnya yang telah robek. Dipastikan memang menjadi penyebab macetnya rem cakram tersebut dan masuknya air karena seal master rem sudah robek. 

10. Karena tidak mengetahui nama partnya maka saya bawa ke toko sparepart motor untuk membeli part penggantinya. Part yang diganti adalah, 1 buah seal karet penutup yang ada dimaster rem, 1 seal karet pada kaliper dan 1 buah karet pembungkus lainnya. Total menghabiskan dana skitar 20 rb rupiah untuk partnya.

11. Kembali ke rumah langsung kejar untuk memasang part penggantinya, sebelumnya dipastikan dan dibersihkan dari sisa air pada selang rem.

12. Kasih sedikit gemuk untuk melumasi sisi piston yang bergesekan.


13. Setelah part terpasang kemudian di rakit lagi dimana langkahnya adalah kebalikan dari cara membongkar rem tersebut. Pastikan tidak ada baut yang tersisa.

14. Pasang selang rem dan master rem pada posisinya kembali. Setelah itu masukkan minyak rem secara perlahan sampai batas ketinggian minyak rem yang diharuskan.

15. Sebaiknya di pasang selang tambahan pada baut angin minyak rem supaya minyak rem tidak berceceran pada saat melakukan penyetelan angin rem cakram (selang transparan yang biasa dipakai pada akuarium dan sesuai diameternya dengan baut setelan angin).

16. Bagi saya penyetelan dipastikan baik sampai tidak ada lagi angin palsu pada minyak rem dan fungsi piston walopun dengan sedikit tenaga rem sudah bekerja sesuai dengan prinsip hidroliknya.

17. Selesai, bersihkan bodi dari sisa-sisa kotoran yang menempel.

Selamat mencoba,,,,,,,,,,,,,
Demkian,,,share pengalaman dan versi cara membersihkan rem cakram,,,semoga dapat membantu anda

Recommended Posts × +

3 $type={blogger}:

  1. http://rental-mobil-tanjung-pinang.blogspot.com/2013/06/amanah-transporter-tanjung-pinang.html

    BalasHapus
  2. ada videony gak gan,, share dong klo ada

    BalasHapus